Langsung ke konten utama

Pilihlah Waktu Yang Tepat Untuk Trading

Meskipun pasar forex buka 24 jam sehari bukan berarti bahwa terjadi aktifitas transaksi jual-beli (pergerakan harga) secara non-stop pada setiap saat. Maka dari itu, penting sekali bagi para trader untuk secara bijaksana mengatur dan memilih jam trading forex yang tepat untuk trading.
Tidaklah mungkin bagi seorang trader untuk trading setiap hari di setiap sesi forex. Setiap orang memerlukan istirahat, demikian pula bagi trader.
Selain belajar mengenai strategi dan cara trading forex, setiap trader harus mengerti betul KAPAN waktu yang tepat untuk trading, atau sebaliknya dapat pula dikatakan: setiap trader harus mengerti KAPAN waktu yang tidak tepat untuk trading.
Dengan mengetahui dan menjalankan aktifitas trading pada saat yang tepat akan membantu meningkatkan kesempatan untuk mendapatkan keuntungan/profit dalam trading.


Jam Forex Terbaik Untuk Trading:
  • Saat dimana dua sesi trading berlangsung pada saat bersamaan (overlap). Biasanya pada saat-saat ini pula berita finansial disiarkan dan akibatnya akan terjadi pergerakan pasar ke arah tertentu. Anda bisa dengan mudah mencari informasi mengenai jam pembukaan dan penutupan tiap sesi trading forex.
  • Sesi Eropa (London) cenderung lebih aktif daripada sesi-sesi yang lain.
  • Pada hari-hari di pertengahan minggu biasanya terjadi lebih banyak pergerakan pasar, dimana selisih perbedaan harga akan cukup besar untuk pasangan-pasangan mata uang yang utama.


Jam Forex Yang Kurang Tepat Untuk Trading:
  • Hari Minggu dimana kebanyakan orang beristirahat dan tidak bekerja
  • Hari Jumat sore waktu Amerika (berkisar pada hari Sabtu 1:00-5:00 WIB), dimana likuiditas pasar menurun karena merupakan waktu transisi ke hari penghujung minggu.
  • Hari-hari raya dimana banyak orang menikmati hari libur
  • Hari-hari dimana ada event-event besar tertentu
Anda dapat menggunakan informasi di atas untuk mengatur dan memilih jam forex yang tepat bagi anda untuk melakukan aktifitas trading, tetapi bila anda tidak punya waktu pada jam-jam yang dianjurkan, tidak perlu berkecil hati. Ada cara lain yang dapat digunakan, misalnya menggunakan strategi sebagai ‘swing trader‘ atau ‘position trader‘.
Sesudah anda menentukan kapan waktu terbaik untuk trading forex, ada pula hal lain yang harus anda ketahui, yaitu pengaruh berita terhadap pasar forex, serta berita apa saja yang mempengaruhi pasar forex.

sumber : http://fx-indo.com/belajar-forex/waktu-yang-tepat-untuk-trading-forex/.

Komentar

  1. Sebaiknya kita harus memilih waktu yang tepat untuk trading karena dengan memilih timing yang tepat tentu saja hal ini sakan sangat bermanfaat untuk trading yang kita lakukan. saya sendiri sekarang sukanya melakukan trading di sesi london dan amerika karena volalitas harga yang lumayan besar sehingga bisa dimanfaatkan untuk meraih profit secara optimal

    BalasHapus
  2. Dapatkan pengalaman pertukaran positif Anda dengan Unichange.me! untuk membagikannya dengan teman dan mitra Anda.
    Anda selalu dapat menghubungi tim Dukungan kami dalam chat dan tiket untuk mempersiapkan pertukaran Anda.
    Unichange.me memberi Anda kesempatan untuk menjalankan pertukaran Anda secara online dan mendapatkan opsi pembayaran yang diperlukan di mana pun Anda berada.

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pola-Pola Dasar Candlestick

Senang rasanya bila kita bisa menemukan informasi rahasia yang tersembunyi di pasar Forex. Hal yang lebih menyenangkannya lagi adalah, bahwa informasi yang kita butuhkan untuk menemukan lokasi harta karun tersebut sudah tersedia secara gratis. Informasi Peta harta karun tersebut bisa kita dapatkan di dalam Candlestick chart itu sendiri. 

Forex dalam Islam

Oleh Muhammad Yasir Yusuf  BISNIS Forex (foreign exchange) atau lebih dikenal dengan valuta asing (valas), di Aceh, saat ini sedang menarik sebagian besar orang untuk menggelutinya, karena bisnis ini bisa membuat orang “kaya” mendadak. Akan tetapi jika tidak pandai dalam menjalankan bisnis ini, maka seseorang akan miskin seketika. Dalam beberapa pengajian, saya kerap ditanyakan tentang kedudukan hukum forex dari perspektif hukum Islam. Tulisan berikut, mungkin, dapat menjawab pertanyaan-pertanyaan tersebut. Bisnis forex trading (perdagangan valas) dapat dikategorikan masalah-masalah hukum Islam kontemporer. Karena itu, status hukumnya bersifat ijtihadiyyah. Klasifikasi ijtihadiyyah, masuk ke dalam wilayah fi ma la nasha fih (masalah hukum yang tidak mempunyai referensi nash hukum yang pasti). Dibutuhkan usaha untuk melihat dengan cermat pola dan mekanisme forex sehingga ia bisa diklasifikasikan ke dalam bisnis yang dibolehkan ataupun tidak menurut Islam.

Top Trader Cubit 17 November 2017

MINIMUM REBATE DITRANSFER KE REKENING USER SETELAH MENCAPAI Rp. 50.000,- (Tidak Ada Rebate yang Hangus)